TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Tawarikh 29:11-12

Konteks
29:11 Ya TUHAN, punya-Mulah kebesaran dan kejayaan, v  kehormatan, kemasyhuran dan keagungan, ya, segala-galanya yang ada di langit dan di bumi! Ya TUHAN, punya-Mulah w  kerajaan dan Engkau yang tertinggi itu melebihi segala-galanya x  sebagai kepala. 29:12 Sebab kekayaan dan kemuliaan y  berasal dari pada-Mu dan Engkaulah yang berkuasa z  atas segala-galanya; dalam tangan-Mulah kekuatan dan kejayaan; dalam tangan-Mulah kuasa membesarkan dan mengokohkan segala-galanya.

Mazmur 33:6

Konteks
33:6 Oleh firman p  TUHAN langit telah dijadikan, q  oleh nafas dari mulut-Nya 1  segala tentaranya. r 

Amsal 16:4

Konteks
16:4 TUHAN membuat segala sesuatu untuk tujuannya y  masing-masing, bahkan orang fasik dibuat-Nya untuk hari malapetaka 2 . z 

Daniel 2:20-23

Konteks
2:20 Berkatalah Daniel: "Terpujilah nama Allah dari selama-lamanya m  sampai selama-lamanya, sebab dari pada Dialah hikmat dan kekuatan! n  2:21 Dia mengubah saat dan waktu, o  Dia memecat p  raja q  dan mengangkat raja, Dia memberi hikmat r  kepada orang bijaksana dan pengetahuan kepada orang yang berpengertian; s  2:22 Dialah yang menyingkapkan hal-hal t  yang tidak terduga dan yang tersembunyi, Dia tahu apa yang ada di dalam gelap, u  dan terang v  ada pada-Nya. 2:23 Ya Allah nenek moyangku, w  kupuji dan kumuliakan Engkau, sebab Engkau mengaruniakan kepadaku hikmat x  dan kekuatan, dan telah memberitahukan kepadaku sekarang apa yang kami mohon kepada-Mu: Engkau telah memberitahukan kepada kami hal yang dipersoalkan raja. y "

Daniel 4:3

Konteks
4:3 Betapa besarnya tanda-tanda-Nya dan betapa hebatnya mujizat-mujizat-Nya! i  Kerajaan-Nya adalah kerajaan yang kekal j  dan pemerintahan-Nya turun-temurun!

Daniel 4:34

Konteks
4:34 Tetapi setelah lewat waktu yang ditentukan, aku, Nebukadnezar, menengadah ke langit, dan akal l  budiku kembali 3  lagi kepadaku. Lalu aku memuji Yang Mahatinggi dan membesarkan dan memuliakan Yang Hidup kekal m  itu, karena kekuasaan-Nya ialah kekuasaan yang kekal dan kerajaan-Nya n  turun-temurun. o 

Matius 6:13

Konteks
6:13 dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan, s  tetapi lepaskanlah kami dari pada yang jahat 4 . t  (Karena Engkaulah yang empunya Kerajaan dan kuasa dan kemuliaan sampai selama-lamanya. Amin.)

Kisah Para Rasul 17:25-26

Konteks
17:25 dan juga tidak dilayani oleh tangan manusia, seolah-olah Ia kekurangan apa-apa, karena Dialah yang memberikan hidup dan nafas dan segala sesuatu p  kepada semua orang. 17:26 Dari satu orang saja Ia telah menjadikan semua bangsa dan umat manusia untuk mendiami seluruh muka bumi dan Ia telah menentukan musim-musim bagi mereka dan batas-batas kediaman q  mereka,

Kisah Para Rasul 17:28

Konteks
17:28 Sebab di dalam Dia kita hidup, kita bergerak, kita ada, s  seperti yang telah juga dikatakan oleh pujangga-pujanggamu: Sebab kita ini dari keturunan Allah juga.

Kisah Para Rasul 17:1

Konteks
Keributan di Tesalonika
17:1 Paulus dan Silas mengambil jalan melalui Amfipolis dan Apolonia dan tiba di Tesalonika. a  Di situ ada sebuah rumah ibadat orang Yahudi.

Kolose 1:6

Konteks
1:6 yang sudah sampai kepada kamu. Injil itu berbuah l  dan berkembang di seluruh dunia, m  demikian juga di antara kamu sejak waktu kamu mendengarnya dan mengenal kasih karunia Allah dengan sebenarnya.

Efesus 4:6-10

Konteks
4:6 satu Allah dan Bapa dari semua, d  Allah yang di atas semua dan oleh semua dan di dalam semua. e  4:7 Tetapi kepada kita masing-masing f  telah dianugerahkan g  kasih karunia h  menurut ukuran pemberian Kristus. 4:8 Itulah sebabnya kata nas: "Tatkala Ia naik ke tempat tinggi, Ia membawa tawanan-tawanan; i  Ia memberikan pemberian-pemberian kepada manusia. j " 4:9 Bukankah "Ia telah naik" berarti, bahwa Ia juga telah turun ke bagian bumi yang paling bawah? 4:10 Ia yang telah turun, Ia juga yang telah naik k  jauh lebih tinggi dari pada semua langit, untuk memenuhkan segala sesuatu. l 

Kolose 1:15-17

Konteks
Keutamaan Kristus
1:15 Ia adalah gambar h  Allah i  yang tidak kelihatan, yang sulung, j  lebih utama dari segala yang diciptakan 5 , k  1:16 karena di dalam Dialah telah diciptakan segala sesuatu 6 , yang ada di sorga dan yang ada di bumi, yang kelihatan dan yang tidak kelihatan, baik singgasana, maupun kerajaan, baik pemerintah, maupun penguasa; l  segala sesuatu diciptakan oleh Dia dan untuk Dia. m  1:17 Ia ada terlebih dahulu dari segala sesuatu n  dan segala sesuatu ada di dalam Dia.

Wahyu 21:6

Konteks
21:6 Firman-Nya lagi kepadaku: "Semuanya telah terjadi. b  Aku adalah Alfa dan Omega, c  Yang Awal dan Yang Akhir. Orang yang haus akan Kuberi minum dengan cuma-cuma d  dari mata air kehidupan. e 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[33:6]  1 Full Life : FIRMAN TUHAN ... NAFAS DARI MULUT-NYA.

Nas : Mazm 33:6

Ruach (yang diterjemahkan "nafas" di sini) juga dapat berarti "roh"; nafas Allah dengan demikian adalah sama dengan aktivitas Roh Allah. Ayat ini mengandung kebenaran alkitabiah yang penting: perpaduan kuasa firman Allah dengan kuasa Roh Allah (melalui pekerjaan iman) selalu melepaskan kuasa kreatif Allah demi umat-Nya.

[16:4]  2 Full Life : ORANG FASIK DIBUAT-NYA UNTUK HARI MALAPETAKA.

Nas : Ams 16:4

Segala sesuatu akan berakhir sebagai semestinya, dan mereka yang melakukan kejahatan akan menderita hukuman Allah yang adil (bd. ayat Ams 16:5). Nas ini menekankan bahwa Allah akan bertindak dengan adil kepada orang fasik; Ia tidak menciptakan atau menganjurkan kefasikan (lih. Yak 1:13,17).

[4:34]  3 Full Life : AKAL BUDIKU KEMBALI.

Nas : Dan 4:34-37

Tujuh merupakan angka kesempurnaan, karena itu pada akhir tujuh masa, akal budi Nebukadnezar dipulihkan. Dia bukan saja mengerti apa yang telah terjadi atas dirinya, tetapi juga mengakui kuasa, kebesaran, dan kedaulatan Allah Daniel, Tuhan Allah Israel.

[6:13]  4 Full Life : LEPASKANLAH KAMI DARIPADA YANG JAHAT.

Nas : Mat 6:13

Semua orang percaya merupakan sasaran khusus dari permusuhan Iblis dan maksudnya yang jahat. Oleh karena itu, kita sekali-kali tidak boleh lupa untuk berdoa agar kita dibebaskan dari kuasa dan rencana jahatnya

(lihat cat. --> Luk 11:26;

lihat cat. --> Luk 18:1;

[atau ref. Luk 11:26; 18:1]

Luk 22:31; Yoh 17:15; 2Kor 2:11).

[1:15]  5 Full Life : YANG SULUNG ... DARI SEGALA YANG DICIPTAKAN.

Nas : Kol 1:15

Frasa ini tidak berarti bahwa Kristus adalah mahkluk yang diciptakan. Sebaliknya, "yang sulung" mengandung makna PL yang sering diberikan kepada kata ini: "pertama dalam kedudukan," "ahli waris" atau "tertinggi" (mis. Kel 4:22; Yer 31:9; Mazm 89:28, di mana kata "yang sulung" dipakai tentang kedudukan Daud sebagai raja, meskipun ia bukan anak yang sulung). Sebagai Putra Allah yang abadi Kristus adalah ahli waris dan penguasa atas segala ciptaan (bd. ayat Kol 1:18; Ibr 1:1-2).

[1:16]  6 Full Life : DI DALAM DIALAH TELAH DICIPTAKAN SEGALA SESUATU.

Nas : Kol 1:16

Paulus menegaskan kegiatan Kristus dalam penciptaan.

  1. 1) Segala sesuatu, baik yang bendawi maupun yang rohani, telah ada karena karya Kristus sebagai pelaksana yang aktif dalam penciptaan (Yoh 1:3; Ibr 1:2).
  2. 2) Segala sesuatu tetap bersatu dan terpelihara di dalam Dia (ayat Kol 1:17; Ibr 1:3;

    lihat art. PENCIPTAAN).



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA